ghee na chan. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS
Container Icon

yume



‘Jika kau selalu percaya, mimpimu akan terkabul’
Aku sedikit terenyuh melihat tulisan ini saat menonton video dokumenter Idolaku. Mimpi? Pasti tiap orang memilikinya. Misal yang paling umum buat muslim, pengen pergi haji. Pengen jadi presiden, jadi polisi dan seterusnya. Besok pengen buka puasa makan bakso pun salah satu dari mimpi yang paling sederhana.

Kalau ditanya apa mimpiku. Ada banyak pengen jadi pengusaha lah, interpreter lah, tapi mimpi terbesarku dan ingin kuraih dalam waktu dekat yaitu pergi ke Jepang. Dan 1 hal yang pengen kulakuin begitu sampai disana yaitu nonton konser idolaku. Mungkin orang-orang berfikir itu konyol. Namun aku sudah berada ditengah perjalanan meraih mimpi itu. Sebagai orang Indonesia yang luar biasa mengidolakan Japanese idol aku cuma bisa gigit jari. Mereka jarang sekali tour keluar negeri terutama Indonesia.

Hal pertama yang kulakukan yaitu mengambil jurusan Sastra Jepang. Meskipun aku menempatkan jurusan itu dipilihan keduaku. Namun aku sudah menetapkan hatiku untuk belajar bahasa jepang di universitas apapun yang terjadi. Dengan masuk jurusan sastra jepang, makin lebar pula kesempatan kesana pikirku saat itu. Namun untuk mendapatkan beasiswa gratis kesana bukanhal yang mudah. Aku bukan tipe yang unggul dalam pelajaran. Beasiswa berbayar? Aku tak tega membebani orang tua dengan biaya yang cukup berat.

Dan inilah aku sekarang. Langkahku terhenti disini. Bingung harus melangkah kemana. Aku lalu menyibukan diri dengan kegiatan lain. Di saat penghujung statusku sebagai mahasiswa pun aku menyibukan diri magang menjadi salah satu staff pegajar di sebuah LPK. Dan harus aku akui aku bukanlah tipe orang yang bisa fokus dalam beberapa hal. Aku mulai terlena pada mimpiku yang lain dan tak fokus. Dan hasilnya tak ada yang berhasil. Setahun tak belajar bahasa jepang di kelas membuat kemampuanku makin berantakan. Revisi skripsi pun ikut terbengkalai.

Kini aku kembali bediri di persimpangan hidupku. Sebelum memilih kemana berjalan aku harus melewati 1 rintangan, skripsi. Aku harus menyelesaikannya. Sambil terus belajar mengasah bahasa Jepangku dan belajar jadi pengajar yang baik. Dengan banyak menerjemahkah dan mungkin berbicara. Dalam mengajar kurasa aku harus disiplin. Terutama pada murid yang bandel suka menggoda gurunya sendiri. Aku yakin suatu hari hal ini akan bermanfaat nantinya.

Tahap selanjutnya aku harus memilih 3 persimpanganku, Kuliah s2? Kerja? Kerja di jepang?. Kupikir aku akan memlilih pilihan ke 3. Salah satu cita-citaku adalah menjadi penterjemah. Namun belum memiliki cukup keberanian, bahasa jepangku belum seberapa. Dengan pergi dan bekerja di jepang aku bisa mempraktekan sendiri bahasa yang sudah kupelajari 4 tahun belakangan. Dan uang hasil bekerja bisa kupakai untuk pergi ke konser idolaku. Haha maafkan mimpi konyolku.


Mungkin dalam menyusuri jalan yang sudah kupilih itu akan banyak rintangan dan godaan, tapi selam kau mempercayai mimpimu tak apa. Suatu hari kau pasti sampai ke tempat tujuanmu. Aku percaya itu.

#NulisRandom2017 #Day1

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar